"Maka Nikmat Tuhanmu yang Manakah yang Kamu Dustakan?" QS. Ar-Rahman:55

Sunday, April 17, 2016

Jadilah Diri Sendiri

Menjadi diri sendiri itu lebih asyik. Tak ada yang berani mengusik. Tapi terkadang ada rasa yang terbesit dalam pikiran kita untuk menjadi orang lain.

Seringkali terbesit dalam benakku rasa “minder”. Namun, rasa itu bisa kutangkis dengan mencintai-NYA. Menengadah ke atas untuk minta pertolongan-NYA.

Aku sering main-main ke kampus ITS di hari minggu. Entah itu sepedaan, refleksi di taman Biologi, atau mengikuti kegiatan lain. Walaupun aku bukan mahasiwa ITS tapi aku sering main kesana. | Refreshing broo.

Pernah terbesit dalam pikiranku. |  Pikiran apa ya? | Nikah? | Eh, bukan.

Akhwat disini cantik-cantik. Cerdas-cerdas. Gesit. Public speakingnya juga bagus. Aku ingin seperti mereka. Tapi sayang, otakku belum mampu untuk bisa masuk sini. | Jangan begitu. Syukuri apa yang ada pada dirimu saat ini. Ini nikmat Allah.

Aku tak sepandai mereka. Bisa nggak ya aku seperti mereka. Ah, rasanya tidak mungkin. | Apa sih yang tidak mungkin? Pasti Allah memberikan kelebihan yang tidak dimiliki orang lain.

Apa kelebihanku? Jago Matematika, Fisika, Kimia, Biologi? | Percaya diri donk. Jangan minder. Kalau sudah minder, kamu gak bakalan bisa bergerak. Kamu akan kalah sebelum berperang. Ayolah kembangkan kreativitas dan bakatmu.

Aku? Pendiam. | Siapa bilang kamu pendiam? Kalau bertemu dengan teman dekatmu, kau ini selalu menjadi orang yang paling cerewet.

Eh, maksudku, aku tidak bisa bicara panjang lebar seperti mereka di depan orang banyak. | Hhhmmm, siapa bilang tidak bisa? Kamu bukannya tidak bisa, tapi belum bisa. Mereka awalnya juga sepertimu. Tidak bisa lalu belajar dan akhirnya bisa. Mereka saja bia. Masak kamu nggak bisa?

Mereka kan mahasiswa. Dan mereka kan ikut organisasi di kampus. Bagaimana aku bisa. | Bisa kok. Pasti bisa. Kamu bisa mengikuti komunitas diluar kampus. Disana kamu akan banyak belajar.

Tapi kan? | Sudah. Ikuti saja.

Aku tak memiliki bakat apapun. | Aish, jangan bilang begitu. Kamu punya banyak bakat kok. Hanya kamunya saja yang masih belum bisa mengembangkannya. Ayolah kembangkan saja bakatmu.

Jika kita menuruti dunia. Pasti tidak aka nada habisnya. Ingin ini dan itu. Seperti ini dan itu. Tetaplah jadi diri sendiri.

Allah itu tak pernah memandang kecantikan fisikmu.

Allah tak pernah memandang kekayaan duniamu.

Allah tak pernah memandang kelebihan yang ada padamu.

Tapi yang Allah pandang hanyalah keimananmu. Hanya itu saja.

Jadi jangan pernah khawatir akan hal duniawi.

Tak perlu lah menjadi orang lain jika kita sendiri tak mampu menjadi diri kita sendiri.

Ingatlah. Dunia ini hanya sementara. Akhirat lah yang selamanya.

 
Ingat yaa guys!!! Tetaplah jadi diri sendiri. Ganbate.

0 komentar:

Post a Comment

© Seberkas Cahaya, AllRightsReserved.

Designed by ScreenWritersArena