"Maka Nikmat Tuhanmu yang Manakah yang Kamu Dustakan?" QS. Ar-Rahman:55

Thursday, August 22, 2019

Belajar Hari Ini

Satu

Alhamdulillah setelah vakum hampir setahu, akhirnya hatiku tergugah kembali untuk sekedar menengok kembali rumah singgahku ini. Terakhir postingan blogku adalah tanggal 9 September 2018. Lama bener yaak. Hahaha.

Baiklah. Tanpa panjang lebar aku berbasa-basi, aku akan mulai bercerita tentang pelajaran hidup yang ku dapatkan hari ini. nanti akau akan bercerita bebas saja ya. Sebab yaa aku tak ingin tulisanku formal-formal banget gitu. Tulisanku hanya sekedar pelampiasanku karena tak mampu banyak bicara pada siapapun. Wkwk.

jadi hari ini tuh aku tertampar sama salah satu postingan temanku terkait dunia menulis gitu. Eh, tetiba hati ini tergerak untuk menulis lagi deh. Entah apa yang aku pikirkan. Hehe. Intinya aku akan mencoba untuk istiqomah menulis lagi. Yah meskipun hanya menulis beberapa kalimat aja gitu. Pokoknya intinya tiap hari aku harus menyempatkan diri untuk menulis di blog. jadi suatu saat nanti tulisanku bisa jadi kenangan deh. Hehe.

Bisa nggak ya aku melewatinya? Bisa nggak ya aku melakukannya? Kira0kira bisa istiqomah gak ya?

Ah rasanya aku terlalu banyak alasan. Lebih baik aku langsung bertindak aja. Dan mencoba untuk membuat planing ke depan. Agar lebih teratur lagi dalam menulis, berfikir, ngatur waktu, dsb.

Ku do'akan siapapun kamu yang membaca tulisanku semoga Allah senantiasa anugerahkan kebaikan untuk kalian. Allah limpahkan segala rahmat dan hidayahnya pada kita semua.

Do'ain aku bisa istiqomah yaa. Meskipun hanya tulisan yang receh banget, semoga nanti kalian bisa mengambil sisi kebaikannya. Jika ada sisi buruknya, dibuang jauh-jauh aja yaa. Heheh.

Bismillahirrahmanirrahiim... Mulai 22 Agustus 2019 Dwi Andayani mulai menulis lagi di blog ini :)

Terima kasih :)
Read More

© Seberkas Cahaya, AllRightsReserved.

Designed by ScreenWritersArena