"Maka Nikmat Tuhanmu yang Manakah yang Kamu Dustakan?" QS. Ar-Rahman:55

Saturday, December 11, 2021

Mimpi Kecilku

Aku berasal dari sekolah swasta di Ngawi, tepatnya di SMK PGRI 4 Ngawi. Mimpiku setelah SMK bisa kuliah di ITS dan kerja di BUMN PT KAI.

Hah? ITS? Mereka dari sekolah ternama dan terfavorit aja sulit nembus ITS. Kamu yang dari sekolah SMK swasta kok berani-beraninya mimpi masuk ITS.

Katanya, kalau mau masuk ITS itu nilainya harus tinggi, otaknya harus encer, pokoknya harus WOW gitu.

Uh. Rasanya kayak kesamber petir. Haha.
Ya sudah. Aku hanya bermimpi. Menuliskan dan menempelkannya di dinding kamar. Tiap masuk kamar, hanya bisa ku pandang dan berdo'a dengan penuh harap ada keajaiban.

Setelah kelulusan SMK itu aku mengikuti serangkaian tes masuk PTN. Tentunya ITS jadi urutan nomor satu donk. Dan perlu kamu tahu, aku milih kampus ITS jurusan Teknik Informatika yang notabene itu jurusn terfavorit di ITS. Bayangkan, anak desa seperti saya mimpinya terlalu tinggi(?).

Enggak. Bukan mimpiku yang terlalu tinggi. Tapi memang saya yang gak tau diri.

Sudah tau dari sekolah swasta, eh coba-cobanya nggak tanggung-tanggung pilih kampusnya. Siap-siap aja patah hati karna ditolak.

Dan benar. Aku ikut SBMPTN, Mandiri, dll tetap aja nggak ketrima di ITS donk. Akhirnya aku hanya bisa berserah.

Eh, tapi tak semudah itu aku menyerah. Aku masih punya mimpi dan yakin akan kesempatan 2 tahun mendatang  yang katanya masih bisa mengikuti serangkaian tes masuk PTN. Aku masih optimis.

Untuk mengisi waktu luang sembari menunggu tahun berikutnya, aku beranikan diri melamar kerjaan di Surabaya.

Sebelum ke Surabaya ternyata aku mendapatkan surat panggilan dari PIKTI-ITS. Dan yang mencengangkan adalah itu H-3 pendaftaran ditutup. Segala biaya dan rancangannya mendadak semua.

Fix. Saya terima tawaran dari PIKTI-ITS. Itu adalah jurusan Informatika ITS tapi D1 alias kuliahnya hanya setahun saja. Alhamdulillaaaaahhh meski setahun tapi Allah kabulkan di Informatika ITS.

Dan aku baru sadar ketika mimpiku terkabul itu ternyata memang aku tak menuliskan detail mimpiku. Hanya menuliskan "Ketrima Informatika ITS". Meskipun bukan S1 Informatika ITS, penting bisa merasakan kuliah Informatikanya ITS. Haha.

Satunya lagi, punya mimpi bekerja di BUMN PT KAI. Mimpinya ku kubur dalam dan ku lepas dengan ikhlas. Eh, 7 tahun kemudian Allah kabulkannya bekerja di BUMN PT Pegadaian.

Untuk perjalanan mimpi menuju BUMN PT Pegadaian, ku tuliskan di part selanjutnya saja.

Meski tulisanku tak semenarik seorang penulis ternama, setidaknya tulisan ini bisa menjadi penyemangat diriku sendiri saat jiwa tak lagi semangat. Mengingatkan bahwa aku pernah punya mimpi.

Ya Rabb. Betapa luasnya rahmat dan karunia-Mu. Sungguh Engkau selalu memberikan nikmat di setiap desah nafasku. Engkau tak pernah sekalipun meninggalkanku.

Tak berhenti di seputar kuliah dan kerjaan saja, banyak keajaiban-keajaiban yang Engkau tunjukkan padaku ketika ada orang yang menertawakan mimpiku.

Terima kasih untuk semua orang yang mendo'akanku. Do'a baik kembali pada yang mendo'akan.



Ditulis dalam perjalanan naik kereta Jombang - Surabaya, 11 Desember 2021
Dianda Avicenna


4 komentar:

© Seberkas Cahaya, AllRightsReserved.

Designed by ScreenWritersArena